Ti Ilegal Kembali Menjarah Kawasan HL Kuarsa

oleh -43 views

Penulis: Redaksi

TINTABERITABABEL.COM, PARITTIGA — Meski telah di himbau dan di tertibkan oleh Kepolisian Sektor (Polsek) Jebus Aktivitas Penambangan Timah Ilegal jenis rajuk dan Alat Berat jenis Excavator tetap beroperasi di Kawasan Hutan (HL) Kuarsa, desa Teluk Limau, kecamatan Parittiga, kabupaten Bangka Barat (Babar), Minggu (13/02/2022) Petang.

Pantauan berlanjut, Kamis (17/02/2022) aktivitas penambangan tersebut masih terus beroperasi. Bahkan himbauan aparat kepolisian tidak diindahkan dan seakan akan kebal hukum, Menurut Zhen warga asal Sumatra Selatan (Sumsel) saat di temui Media ini, Minggu (13/02/2022), Mengatakan pihaknya pernah di tertibkan oleh aparat kepolisian beberapa waktu lalu.

“Pernah kami di suruh stop dan dihimbau oleh Polisi dan itu sudah kami stop kan aktivitas kami, cuma kan disini tergantung dari pengurus kami disini kalau disuruh kerja kami kerja,”kata Zhen.

Menurut Zhen aturan masuk Tambang di wilayah kuarsa ini, pihaknya melalui warga desa teluk Limau atas nama Kancil dan saat ini hasil tambang sudah menurun.

“Hampir dua minggu kami Stop terus kami kerja lagi, kalau mau temuin aja Grup Nawi yang diwakili keluarganya Kancil,” kata Zhen.

Senada Zhen, Haji Salah satu pengurus lapangan di lokasi yang berbeda mengatakan bahwa mereka bekerja atas perintah Nawi Warga Teluk Limau.

“Mereka Nawi, kami cuma di suruh aja untuk mengawasi disini,”ucapnya.

Nawi (50) warga desa Teluk Limau, yang di sebut sebut sebagai Player Tambang di wilayah Kuarsa. Sudah diupayakan untuk dikonfirmasi hingga berita ini diturunkan Nawi belum bisa memberikan jawaban.

Kapolsek Jebus AKP Ghalih Widyo Nugroho S.H.,S.I.K, Saat di konfirmasi, Kamis (17/02/2022) mengatakan pihaknya sudah menghimbau sebelum melaksanakan program penghijauan beberapa waktu lalu.

“Itu sudah pernah kita himbau dan sudah kita tertibkan beberapa waktu lalu dan di Daerah sana sudah kami lakukan penghijauan, Sesuai arahan pimpinan agar dikawasan Hutan Lindung dapat di reklamasi dan di hijaukan kembali,”ujarnya.

Masih dikatakan Mantan Kasat Reskrim Polres Bangka Selatan itu, bahwa pihaknya akan melakukan pengecekan lagi terkait aktivitas tersebut.

“Saya akan menurunkan tim untuk melakukan pengecekan lagi di lapangan, Terima Kasih informasi nya. (Redaksi -TB

No More Posts Available.

No more pages to load.