MENTOK – Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Muntok, Achmad Adrian beserta jajaran menerima kunjungan dari Kepala Kepolisian Resort Bangka Barat, AKBP Ade Zamrah, S.I.K., dan Kepala Kejaksaan Negeri Bangka Barat, Bayu Sugiri, S.H., M.H., Kamis(04/01/2024)
Kunjungan Kapolres Bangka Barat dan Kajari Bangka Barat ini merupakan kunjungan pertama di awal Tahun 2024 dan juga kali pertama sejak Karutan dilantik pada Bulan November tahun 2023 lalu.

Karutan menyambut hangat kunjungan Kapolres Bangka Barat dan Kajari Bangka Barat. Dalam kesempatan kali ini, Pertemuan yang berlangsung di Rutan Kelas IIB Muntok untuk memperkuat sinergi, koordinasi dan kerjasama yang terjalin antar Rutan Muntok, Polres Bangka Barat dan Kejaksaan Negeri Kabupaten Bangka Barat.
“Terimakasih atas kunjungan Kapolres Bangka Barat dan Kajari Bangka Barat ke Rutan Muntok, saya berharap terjalin koordinasi yang baik antar para penegak hukum di Wilayah Kabupaten Bangka Barat, demi terciptanya hubungan yang harmonis antar penegak hukum khususnya antar Rutan Muntok, Polres Bangka Barat dan Kejaksaan Negeri Bangka Barat,”ujar Karutan.
Dalam kesempatan yang sama, Kapolres Bangka Barat dan Kajari Bangka Barat mengatakan bahwa kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk silaturahmi untuk meningkatkan koordinasi dan kerjasama antar aparat penegak hukum.
Selanjutnya, Karutan Muntok mengajak Kapolres dan Kajari untuk bertolak menyusuri blok hunian melihat kondisi warga binaan Rutan Kelas IIB Muntok. (Humas Rutan Muntok)